Sumber:
1. Untuk percobaan klinis dengan randomisasi, lihat:
_ https://apastyle.apa.org/jars/quant-table-2a.pdf dan
_ https://apastyle.apa.org/jars/quant-table-2c.pdf
2. Untuk percobaan klinis tanpa randomisasi, lihat:
_ https://apastyle.apa.org/jars/quant-table-2b.pdf dan
_ https://apastyle.apa.org/jars/quant-table-2c.pdf
Abstrak
• Sebutkan apakah percobaan tersebut telah
didaftarkan sebelum implementasi.
• Sebutkan apakah percobaan itu telah
terdaftar. Jika percobaan telah terdaftar, sebutkan di mana dan sertakan nomor
pendaftarannya.
• Jelaskan
implikasi percobaan pada kesehatan masyarakat.
Pendahuluan
• Sebutkan alasan untuk mengevaluasi intervensi
tertentu untuk masalah klinis, gangguan, atau variabel tertentu.
• Deskripsikan pendekatannya, jika ada, untuk mengases
mediator dan moderator efek pengobatan.
• Deskripsikan potensi implikasi kesehatan
penelitian ini bagi masyarakat.
• Sebutkan bagaimana hasil dari penelitian ini
dapat memajukan pengetahuan di bidang ini.
Metode
Karakteristik
Partisipan
• Sebutkan metode untuk memastikan bagaimana partisipan
memenuhi semua kriteria inklusi dan eksklusi, terutama jika mengases diagnosis
klinis.
Prosedur
Sampling
• Berikan detail tentang persamaan dan
perbedaan lokasi pengumpulan data, jika berupa penelitian multisitus.
Ukuran
• Sebutkan apakah asesor klinis:
‒ terlibat dalam memberikan penanganan untuk penelitian
yang melibatkan asesmen klinis klinis
‒ mengetahui atau tidak mengetahui penempatan
pada sebuah kondisi dalam asesmen paca=penanganan dan tindakk-lanjut; jika
tidak tahu, jelaskan bagaimana caranya.
Intervensi
Eksperimental
•
Laporkan apakah protokol penelitian tersedia
untuk umum (misalnya, diterbitkan) sebelum merekrut partisipan; jika ya, di
mana dan kapan.
•
Jelaskan bagaimana intervensi dalam
penelitian ini berbeda dengan pendekatan "standar" untuk menyesuaikannya
dengan populasi baru (misalnya, usia, etnis, komorbiditas yang berbeda).
•
Deskripsikan bahan-bahan (misalnya, handout klinis, perekam data) yang
diberikan kepada peserta dan bagaimana informasi tentangnya dapat diperoleh
(mis., URL).
•
Deskripsikan setiap perubahan pada protokol
selama penelitian berlangsung, termasuk perubahan pada intervensi, hasil, dan
metode analisis.
•
Deskripsikan Data dan Safety Monitoring Board.
•
Deskripsikan aturan penghentian.
Kepatuhan
Penanganan
•
Deskripsikan metode dan hasil terkait
kepatuhan petugas yang mengadministrasikan penanganan (misalnya, terapis)
terhadap protokol intervensi yang direncanakan (misalnya, manual terapi).
•
Deskripsikan metode dan hasil terkait
kepatuhan petugas yang mengadministrasikan penanganan (misalnya, terapis) dalam
mengimplementasikan protokol intervensi yang direncanakan (misalnya, manual
terapi).
•
Deskripsikan (jika relevan) metode dan hasil
terkait apakah partisipan (yaitu, penerima penanganan) memahami dan/atau
mengikuti rekomendasi penanganan (misalnya, apakah mereka memahami tujuan penanganan,
menyelesaikan tugas pekerjaan rumah yang diberikan, dan/atau melaksanakan
praktik kegiatan yang ditugaskan di luar seting penanganan?).
•
Deskripsikan metode tambahan yang digunakan
untuk meningkatkan kepatuhan pengobatan
Desain
Penelitian
•
Berikan dasar pemikiran untuk lamanya asesmen
tindak-lanjut.
Hasil
• Deskripsikan bagaimana kepatuhan penanganan
(yaitu, kepatuhan terapis dan penilaian kompetensi) dan kepatuhan peserta terkait
dengan hasil intervensi.
• Deskripsikan metode untuk mengases
signifikansi klinis, termasuk jika ambang signifikansi klinis telah ditentukan
sebelumnya (misalnya, sebagai bagian dari protokol yang tersedia untuk umum).
• Identifikasi kemungkinan perbedaan efek
pengobatan yang disebabkan oleh petugas yang mengadministrasikan intervensi.
• Deskripsikan kemungkinan perbedaan efek penanganan
yang disebabkan oleh lokasi pengumpulan data jika studi multisitus.
• Deskripsikan hasil analisis efek moderasi-mediasi,
jika diuji.
• Jelaskan mengapa penelitian dihentikan, bila
terjadi.
• Deskripsikan frekuensi dan jenis efek samping
yang terjadi (atau sebutkan bahwa tidak ada efek samping yang terjadi).